Kadiskominfo Hadiri Serah Terima Jabatan dan Lepas Sambut Kepala LPP RRI Bogor

Bogor – Kepala LPP RRI Bogor resmi berganti, dari pejabat lama Arnetty kepada pejabat baru Khalidiraya bertempat di Halaman Kantor RRI Bogor, pada Senin (9/4).

Pejabat lama Arnetty, kini menjabat kepala LPP RRI Bukittinggi sedangkan kepala LPP RRI Bogor yang baru Khalidiraya, sebelumnya menjabat kepala LPP RRI Kendari.

Direktur Sumber Daya Manusia (SDM) dan Umum LPP RRI Nurhanuddin mengungkapkan, pergantian kepala LPP RRI merupakan hal biasa untuk memberi semangat baru bagi seluruh angkasawan dalam meningkatkan kualitas siaran.

“Saya berharap kepada kepala LPP RRI yang baru, agar terus berinovasi sehingga konten-konten siaran, baik Pro1, Pro2 maupun Pro 4 lebih bermutu dan bermanfaat bagi masyarakat,” ujar Nurhanuddin.

Dalam acara serah terima jabatan tersebut, Nurhanuddin juga mengapresiasi kinerja kepala LPP RRI Bogor yang lama Arnetty yang telah banyak berbuat dan menciptakan hal-hal positif untuk kemajuan lembaga dan peningkatan disiplin pegawai.

Sementara itu, Kepala RRI Bogor yang baru, Khalidiraya mengajak jajarannya fokus bekerja untuk melaksanakan program-program penyiaran dan lainnya yang sudah dilakukan selama ini agar ke depan bisa lebih baik lagi.

Ia juga mengajak kepada jajarannya untuk meningkatkan kinerja sesuai dengan bidang tugas masing-masing, sebagai tanggung jawab baik kepada atasan langsung maupun kepada negara dan rakyat Indonesia.

Masih di tempat yang sama, Wawan Munawar Sidiq selaku Kadiskominfo Kabupaten Bogor yang turut hadir dalam acara tersebut mewakili Bupati Bogor menyampaikan agar RRI Bogor dapat terus menjaga independensi serta netralitasnya dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat luas.
Serah terima jabatan kepala LPP RRI Bogor, dihadiri sejumlah kepala LPP RRI, pejabat daerah, dan mitra kerja. (Agung/Diko/ Diskominfo Kab. Bogor)

Kadiskominfo Hadiri Serah Terima Jabatan dan Lepas Sambut Kepala LPP RRI Bogor

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *